[TRAVELING] KKA2014. UGM. PART 6: BULLET TRAIN, TIANJIN, WANGFUJING, BYE BYE BEIJING!!!

1:27 PM
(FOTO-FOTO DI SINI KECUALI YANG ADA CREDITS ADALAH MILIK EXTALIA. Kalau mau pakai dikasi credit ya) 

Ohayou gozaimasu!
 ぉーぉーぉーはーーーょーょーょー 
Cao An!!
Selamat pagi!!!
 
The Nine Warriors. pic courtesy Syaiful R.
Hari keempat di Beijing

Senin, 15 September 2014
Hari ini bangun agak pagi, karena supaya punya waktu lebih lama untuk eksplor. Karena hari ini kami akan ke TIANJIN!!! Naik Bullet Train yang stasiunnya terkenal bagus. Sebelum berangkat, kita sarapan dulu di hotel dengan muka udah sangat nggak doyan, bahkan kayaknya ada yang memilih untuk tidak makan... Saatnya sambel dan kecap beraksi! Okay, dari hotel langsung menuju

Page copy protected against web site content infringement by Copyscape
 
Beijing South Railway Station. Stasiun kereta ini sangat besar dan megah dengan konstruksi baja yang diekspos kecuali pada beberapa kolom di dalam, mungkin untuk estetika ditutup semacam alumunium. Stasiun ini dan kereta cepatnya. Bullet Train di Tiongkok paling cepat 385km/jam yang bisa dirasakan di perjalanan Beijing-Shanghai. Kalau Beijing-Tianjin sih sekitar 300km/jam max. Tapi yang saya naiki dulu sampai 328km/jam. Bandingan dengan Shinkansen? Hampir sama ya, tapi Tokaido Shinkasen bisa mencapai 443km/jam.
 

Ada cerita lagi nih, waktu saya di Jepang diberi tahu bahwa belum lama ini CRH Beijing mengalami kecelakaan dan keluar dari rail (kecelakaan bukan karena human error tapi karena keretanya), dan mereka memanggil teknisi Jepang untuk memperbaiki. Wah gawat ini ... haha...

Page copy protected against web site content infringement by Copyscape
 
Kalau Shinkansen Jepang sih katanya sejak pertama kali dijalankan sampai sekarang belum pernah ada kecelakaan karena salah keretanya, biasanya orang terjepit dsb karena human error. Nah loh... Balik lagi, nggak peduli dengan kabar dan cerita, udah dibelikan tiket nih naik aja. Sambil nunggu kereta berangkat jam 9.10 waktu Beijing (+8 GMT), admin, Pak Alex, dan beberapa temen jalan-jalan muter-muter di toko di dalam stasiun yang bahkan lebih besar dan keren dari bandara (terutama bandara di Jakarta, Jogja).

Yah, emang Tiongkok bangun nih stasiun dan kereta cepetnya ngejar Olympic 2008 itu. Oh ya kabarnya Tiongkok juga sedang mengembangkan kereta berkecepatan 500km/jam, ada yg 2000km/jam (katanya teorinya sudah oke, tinggal bikinnya)... doh kayak apa itu haha... Akhirnya kereta berangkat dan perjalanan Beijing-Tianjin ditempuh dalam waktu 33menit. Hu... enak sekali keretanya... Kecepatan max yang tertangkap kamera 299km/jam. DAN! sampai di TIANJIN. Stationnya ga sebagus di Beijing sih, tapi keren juga. Oke. Sekarang akan bahas dikit tentang TIANJIN.
 

TIANJIN lebih dekat laut dibanding Beijing. Menurut cerita Mr. Tan, zaman dulu waktu bangsa Eropa mulai masuk ke Tiongkok, mereka kan mau ketemu sama Kaisar, mereka masuknya lewat Tianjin ini. Jadi banyak bangunan-bangunan gaya Eropa di Tianjin, bahkan ada perkampungan Italia. Kalau orang Eropa sih kalau ke Tiongkok lebih suka di Tianjin katanya, jadi penting ada jalur kereta Beijing-Tianjin.

Page copy protected against web site content infringement by Copyscape
 
Oke. Saya dulu pernah ke Tianjin juga. Perbedaan yang mencolok dulu dan sekarang saya lihat di Tianjin, dan tidak di Beijing. Kenapa? Tianjing sekarang banyak sekali gedung tinggi, apartemen, baru-baru, dan masih banyak yang dalam proses pembangunan. Saya ke Tianjin tahun 2011 dan sekarang tahun 2014, menurut saya sudah berbeda. Mr.Tan bilang bahwa sejak walikotanya ganti, orangnya tidak kolot dan dia membangun banyak-banyak bangunan tinggi dengan macam-macam fungsi tentunya dan menarik para investor.


Kami sudah lapar karena makan pagi juga nggak terlalu minat. Lalu kami dibawa makan ke steamboat yang agak tradisional begitu. Semacam suki. Saya senang nih, banyak sayurannya!!! Hahaha... Setelah kenyang, kami ke pertokoan tempat beli makanan-makanan khas. Ditraktir beberapa makanan sama Pak Alex... hya.. baik sekali Pak, xie xie... Next kami pergi ke

Page copy protected against web site content infringement by Copyscape
 
Food and Culture Street di Tianjin. Banyak bangunan vernakular rumah tinggal. Jalanannya juga hidup, bisa disebut mall lo haha...


Dari Tianjin, kami pulang ke Beijing, perjalanan kurang lebih 3 jam. Sampai Beijing sudah sore, tapi masih bisa mampir ke WangFuJing Street. Area pertokoan dan jalanan ramai yang jual berbagai macam extreme food!!!

Makan malam di Beijing. Buffet
Okaaaaayyy~ Itulah destinasi terakhir kami di Beijing! Pulang hotel, packing, tidur~ Besok pagi bangun jam, 3.30 waktu Beijing dan langsung ke Terminal 3 Beijing Capital International Airport!!!
 
Bye bye Beijing~ I will come back soon lah~ *dasarnya hobi jalan-jalan* AMEN!!! dan ini dia beberapa foto di perjalanan pulang~ betul-betul seharian di pesawat... PEK-SIN-CGK-JOG, belum ada beberapa yang naik kereta dari Jakarta ke Jogja! Semangat!!!
Lunch di langit haha.. SQ punya nih
Segelas redwine, lalu tidur supaya tidak capek besok harus kuliah
dessert begini lo... kurang apa lo...
Dan ini hasil dari Beijing, Boneka Panda dan Boneka Chopper!!! WWWwwwwWWWWwwww
Chopper chibi plush doll
Panda-san to Chibi Choppa-kun
AKHIRNYA KKA2014 BEIJING SELESAI!!
 お疲れさまでした !!! (●´艸`)

Terima kasih untuk semua yang telah mendukung:
  • Jurusan Teknik Arsitektur dan Perencanaan. UNIVERSITAS GADJAH MADA Yogyakarta
  • Pak Bobby selaku ketua jurusan, Para dosen DPA, dosen pendamping Pak Adi dan Pak Alex yang setia menemani dan udah jadi mahasiswa lagi kayaknya (membaur nih ceritanya), dosen-dosen yang sudah membantu dan memberi saran dan banyak jadi nggak bisa kesebut namanya...
  • BPC Travel (ko hendrick, ko denis, ko joe) yang sudah bantu untuk perjalanannya dengan harga sudah ditekan-tekan haha...masih setia mengusahakan request2 dari kami
  • SC KKA2014 yang nggak bosen-bosen rapat
  • seluruh peserta KKA2014 Beijing
  • dan seluruh ANGKATAN  2012 ARSIUGM!!!
  • dan masih banyak lah~
Mari kerja lagi untuk KKA2014 Tim Singapore-Malaysia, Pasca-KKA, Wiswakharman Expo 2015 !!! Ganbarimasho~!!!  

PART 1 | PART 2 | PART 3 | PART 4 | PART 5 | PART 5.5 | PART 6

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »