Terkadang banyak orang mengatakan bahwa salah seorang gadis sangat cantik. Namun, setelah dilihat dengan seksama ternyata gadis tersebut tidak terlalu cantik dan bahkan terlihat biasa saja menurut pandangan kita . Itulah yang dinamakan Atmosfir Wanita Cantik, dimana yang dilihat bukanlah sekedar wajah.
Kebanyakan wanita menilai kecantikan seseorang dari segi wajahnya saja, namun sebenarnya pria melihat kecantikan wanita dari atmosfir dan auranya. Kali ini, kita akan membahas metode ala gadis Jepang agar orang lain melihat kita sebagai wanita yang cantik. Berikut adalah uraiannya.
Teknik 1: Postur dan Cara Berjalan
Tidak peduli seberapa cantik kalian, apabila memiliki postur tubuh yang buruk, kalian akan terlihat mengecewakan dan tidak menarik. Cobalah, kalian regangkan tulang punggung kalian untuk terlihat lebih tegap dan berjalanlah dengan indah.
Teknik 2: Pemilihan Kata Saat Berbicara
Karena kesan yang diberikan oleh suara itu sangat besar, karena banyak yang menganggap bahwa seorang wanita dengan suara yang indah adalah "orang yang cantik". Meski kalian merasa bahwa suara kalian biasa saja, kalian bisa mempertimbangkan pemilihan kata saat berbicara. Pemilihan kata yang indah tentu akan memancarkan daya tarik kalian.
Hal pertama yang bisa kalian lakukan adalah kurangi mengeluh dan bergosip. Membiacarakan sisi baik seseorang lebih baik daripada membicarakan keburukan seseorang. Seorang wanita yang selalu menggunakan kata-kata baik dan tidak membicarakan kejelekan orang lain, pastinya akan dianggap sangat cantik.
Teknik 3: Percaya Diri
Hal terakhir yang paling penting adalah percaya kepada diri sendiri dan menganggap bahwa kita adalah orang yang cantik. Orang yang menghargai dirinya sendiri akan memancarkan aura yang dapat dilihat oleh orang disekitarnya. Namun ingat, percaya diri itu berbeda dengan sombong ya! Kalian jangan merendahkan orang dan merasa lebih dari orang lain.
Bagaimana? Sudah siap menjadi orang cantik? Tak peduli wajah kalian seperti apa, namun percayalah bahwa kecantikan dari dalam jauh lebih indah!
Source : Japanese Station
#article #japan #culture #lifestyle #tips&trick #japanesegirls
EmoticonEmoticon