Anime Conception : Ore no Kodomo wo Undekure! Mengungkap Pemeran, Visual dan Tanggal Tayang Perdana!

12:42 PM
Situs web resmi untuk anime dari game Conception : Ore no Kodomo wo Undekure! Mengungkapkan pengisi suara, tayang perdana pada 9 Oktober, dan visual utama dari anime.


Para anggota pemeran, yang kembali mengisi suara dari game original, termasuk :

Yuuki Ono sebagai Itsuki Yuge, seorang siswa SMA yang dipanggil dari Bumi (Sola) sebagai penyelamat untuk menyelamatkan Gravania.

Emiri Katou sebagai Mahiru Konatsuki, seorang manusia yang dipanggil bersama Itsuki ke Gravania dan dipilih untuk menjadi Gadis Bintang.

Aya Endo sebagai Aly, Gadis Aries.

Saki Fujita sebagai Femiruna, Gadis Leo dan putri keluarga orang kaya yang terkenal di seluruh Gravania.

Asami Shinoda sebagai Colette, Gadis Aquarius yang menyatakan dirinya sebagai “Koki Roti Karismatik” yang menjalankan toko roti yang didirikan oleh kakeknya.

Yukiyo Fuiji sebagai Yuzuha, Gadis Pisces yang menggambar seni untuk mencari nafkah.

Anime ini akan ditayangkan perdana di Sun TV dan BS11 pada 9 Oktober pukul 25.30 atau tanggal 10 Oktober dinihari, dan juga akan tayang perdana di Tokyo MX pada 9 Oktober pukul 25.40 atau 10 Oktober dinihari.

Kisah tentang game ini berkisar pada Itsuki Yuuge, seorang siswa SMA yang mengetahui pada hari upacara kelulusannya bahwa sepupunya dan teman masa kecilnya Mahiru sedang hamil. Seketika kemudian, Itsuki dan Mahiru dibawa ke dunia sihir yang disebut Gravania, yang saat ini sedang diserang oleh monster. Satu-satunya yang bisa melawan dan mengusir monster adalah “Anak Bintang” dan anak bintang hanya bisa diproduksi oleh 12 “Gadis Bintang”. Untuk mengalahkan monster dan kembali ke dunianya sendiri, Itsuki harus menjadi ayah dari Anak Bintang dengan para Gadis.

Keitaro Motonaga (Kedua Musim Jormungand, Kedua musim Date a Live, seri film Digimon Adventure Tri) menyutradarai anime di Gonzo. Yuuko Kakihara (Kedua musim Chihayafuru, Sora no Otoshimono, Seri film Digimon Adventure Tri) menangani komposisi seri, Yousuke Okuda (Kedua musim dan spesial Gochiusa, Blend S) mengadaptasi desain karakter original untuk Animasi dari Shinichirou Otsuka (Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu) dan Masato Kouda (KonoSuba, Aoki Hagane no Arpeggio, Knights & Magic) menyusun musik. Kouda juga menggubah musik untuk game originalnya.

Spike Chunsoft merilis game di PlayStation Portable di Jepang pada April 2012.


Sebuah game sekuel berjudul Conception II : Shichisei no Michibiki to Mazuru no Akumu diluncurkan di Jepang untuk PlayStation Vita dan Nintendo 3DS pada bulan Agustus 2013. Atlus USA merilis game sekuel di Amerika Utara untuk kedua konsol dengan judul Conception II : Children of the Seven Stars pada bulan April 2014. Spike Chunsoft merilis game di Steam pada Agustus 2016.


#articles #japan #anime #conception #game #psp #playstation #upcoming #premiere

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »