Hatsune Miku menetapkan untuk mengambil alih Stasiun AniON Akihabara
dari tanggal 7 September hingga 21 Oktober untuk pop-up bernama Hatsune Miku Music Cafe!
Pengunjung
akan mendapatkan kesempatan untuk menikmati lebih dari seribu judul Miku yang
sangat populer melalui pengeras suara yang canggih di kafe serta menonton video
musiknya di layar besar. Di antaranya adalah lagu baru berjudul “Sensitive Summer
/ ZMLS feat Hatsune Miku” yang
merupakan lagu tema kafe Miku.
Kafe
ini juga menyajikan menu kolaborasi spesial yang terinspirasi oleh Miku
dan bintang-bintang Vocaloid lainnya. Pesanan makanan akan datang dengan bonus stand
akrilik (salah satu dari lima desain yang dipilih secara acak) sementara
sebagian besar minuman akan datang dengan alas gelas gratis (dari enam desain
yang tersedia).
Ilustrator
Kisaragi Yu juga telah menciptakan
serangkaian visual acara spesial yang menampilkan karakter Vocaloid yang tampak modis dalam pakaian olahraga. Ini juga muncul
pada merchandise orisinal yang ditawarkan di kafe, termasuk pena, gantungan
kunci dan pouch.
Hatsune
Miku Music Cafe akan dibuka pada 7 September hingga 21 Oktober.
Disana juga akan ada acara peluncuran khusus yang diadakan pada 8 dan 9
September dengan sejumlah DJ dan Kreator dijadwalkan untuk ikut serta sebagai
tamu.
Source : Otaku Mode News
#articles #japan #vocaloid #music #cafe #hatsunemiku #merchandise #anion #akihabara
EmoticonEmoticon