Untuk Menyemangati Muridnya, Seorang Guru Asal Jepang Buat Ilustrasi Anime Yang Indah Di Papan Tulis

1:22 PM
Seorang guru asal Jepang yang menggunakan inspirasi dari serial anime Boku no Hero Academia untuk menyemangati muridnya yang sedang berjuang keras dalam salah satu acara paling banyak dinantikan oleh setiap siswa di Jepang, yakni hari olahraga atau festival olahraga sekolah.


Hari olahraga atau festival olahraga sekolah adalah hari dimana para siswa dan siswi berkompetisi dalam berbagai aktivitas fisik seperti berlari, lomba tiga kaki, tarik tambang dan masih banyak lagi.

Beberapa tim biasanya dibagi antara beberapa kelas, dan kompetisi tersebut biasanya sangat sengit! Untuk memberikan semangat kepada para muridnya, seorang guru menggambar karakter Midoriya Izuku, pemeran utama Boku no Hero Academia, serta menambahkan beberapa kata, "Kami akan pergi untuk meraih kemenangan!". Hebatnya lagi, guru tersebut hanya menggunakan 6 jenis kapur untuk menggambarkan karakter tersebut.



Ternyata, guru tersebut juga melakukan hal yang sama di tahun-tahun sebelumnya, namun dengan caption dan gambar yang berbeda.

Frozen"Semuanya, ayo kita kerahkan seluruh kekuatan! Tim Merah Menang!!"
Yowamushi Pedal"Tim Hijau, bawa ke posisi teratas!"
Attack on Titan"Serangan balik Tim Biru dimulai sekarang."
Kimi no Na wa"Mengembalikan kembali kehormatan kami dari tahun lalu, lalu, dan lalu di dalam hati kami, Serta meraih kemenangan di tangan kami!"
Beberapa gambar dan kata tersebut cukup menginspirasi untuk para muridnya. Mungkin jika kita menjadi salah satu siswa di kelas tersebut, pastinya kita juga akan merasakan hal yang sama, yakni tekanan untuk menang. Hal tersebut mengundang banyak reaksi dari para netizen di Jepang, seperti :
"Saya ingin membeli papan tulis itu.""Gambarnya bagus, begitu juga dengan kata-katanya.""Bisakah kamu menjadi guruku?""Aku tidak mau menjadi anak yang ditugaskan untuk menghapusnya.""Aku pikir kelas itu sudah menang."
Jadi, bagaimana menurut kali usaha guru tersebut untuk menyemangati para muridnya?

Source : Japanese Station
#article #japan #culture #lifestyle #anime #undoukai #festival #bokunoheroacademia

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »