Iris Ohyama, yang berpusat di Perfektur Miyagi, memiliki cukup banyak produk. Pada dasarnya adalah spesialis plastik, perusahan ini menjual segala macam benda-benda plastik mulai dari tempat sampah sampai alat-alat kantor untuk membersihkan kebun dan makanan hewan.
Dengan luasnya varian barang yang harus ditangani, mungkin ini yang membuat Iris Ohyama tidak ingin karyawannya duduk sepanjang hari. Perusahaan ini telah mengumumkan bahwa Karyawan Dilarang menggunakan PC sambil duduk, perusahaan juga menyediakan share-unit bangku komputer tinggi di kantor sehingga para staff dipaksa harus berdiri saat bekerja dengan komputer.
'Ditambah lagi, setiap pengguna di komputer dibatasi 45 menit per sesi. Iris Ohyama mengemukakan bahwa sistem ini akan meningkatkan konsentrasi dan memicu kreativitas serta kesehatan para pekerjanya.
Hal ini tidak terlihat seperti sebuah aturan baru yang untuk staff tertentu saja. Di ilustrasi layout ruang dari perusahaan ini, bahkan manager yang bangkunya terletak di ujung juga di desain untuk memiliki standing PC desk.
Iris Ohayama, sejak 2007 juga sudah melarang staff membawa komputer/laptop sendiri dari rumah, jadi diwajibkan menggunakan komputer yang sudah disediakan.
Iris Ohyama akan menerapkan aturan baru ini di kantor Kakuda sebelum diterapkan ke seluruh cabang di Jepang.
Source: Iris Ohyama via IT Media
Top image: Iris Ohyama (edited by SoraNews24)
Translated by Extalia Hobbies
Iris Ohyama akan menerapkan aturan baru ini di kantor Kakuda sebelum diterapkan ke seluruh cabang di Jepang.
Source: Iris Ohyama via IT Media
Top image: Iris Ohyama (edited by SoraNews24)
Translated by Extalia Hobbies
EmoticonEmoticon