[ARTICLE] 10 LANGKAH MENJADI SEORANG PROFESIONAL DI SHIBUYA DAN HARAJUKU

3:20 PM
Shibuya dan Harajuku dikenal sebagai kotanya para pemuda. Disana, juga terdapat banyak tempat hiburan untuk orang dewasa, pusat perbelanjaan Omotesando dan berbagai club di Shibuya. Berikut adalah 10 tempat wisata di Shibuya dan Harajuku!

1. Pusatnya Anak Muda di Shibuya



Center Street, adalah nama jalan yang terletak di depan Stasiun Shibuya. Ini merupakan kota yang penuh dengan anak muda, termasuk siswa SMA. Disana juga terdapat toko-toko seperti restoran, toko obat, toko sepatu dan masih banyak lagi. Ini adalah area Shibuya, dimana kamu dapat melihat banyak orang asing.

2. Pengalaman Budaya Para Gadis di 109



"Shibuya 109" merupakan spot tempat berbelanja di Shibuya diantara toko-toko fashion lainnya. Di tempat ini, mereka menjual barang-barang fashion perempuan dengan harga yang wajar. Tempat ini juga terkenal dengang tempat kelahiran dari fashion yang dikenal dengan "109 Style". Shibuya 109 dikenal dengan sebutan "Marukyu".

3. Area perbelanjaan yang Lebih Dewasa..



"Jinnan Area" adalah tempat dimana banyak toko-toko yang kurang cocok dengan suasana orang-orang muda. Di tempat ini berjajar toko-toko bergaya yang dapat menarik orang dewasa. Dari dasar-dasar gaya street fashion, kamu dapat menemukan berbagai macam item disini.

4. Beristirahat di Strabuck depan Stasiun.



Starbuck yang terletak di "Shibuya Tsutaya" depan Stasiun Shibuya juga merupakan tempat yang sangat sederhana. Toko ini memliki lantai 2 dan jika kamu naik ke lantai 2 tersebut dan duduk dikursi dekat jendela, maka kamu akan menyaksikan aliran orang-orang yang lalu lalang melintas di presimpangan tersebut.

5. Mencicipi Crepes di Takeshita Street



Takeshita Street adalah tempat belanja paling populer bagi orang-orang muda. Kamu juga akan menikmati berbelanja aneka barang denga harga murah. Makanan yang disediakan biasanya crepes, toko "Marion Crepes" memiliki berbagai crepes termasuk yang manis dan gurih.

6. Mencoba produk Apple terbaru



Bangunan berdinding kaca dekat Omotesando adalah "Apple Store Omotesando". Tempat ini terkenal dengan desain unik bangunannya diantara toko-toko lain di Omotesando. Selain ponsel dan komputer terbaru yang ditawarkan, kamu juga dapat mencoba berbagai produk Apple. Akan ada staf yang akan memandu kamu dengan sopan, sehingga kamu dapat berbelanja produk mereka dengan mudah.

7. Menonton Film di Uplink



Uplink adalah teater mini yang dapat memilih sendiri film sesuai selera. Selain. film, berbagai acara seperti pertunjukan musik, drama, tari atau talk show, dan rakugo (cerita Jepang) diadakan setiap hari. Berbagai buku dan barang tentang film yang dijual di lantai dua. Di restoran cafe di lantai pertama, kamu dapat memiliki waktu santai menikmati makan atau secangkir teh setelah menonton film.

8. Berjalan di sekitar Maruyamacho


Maruyamacho terletak disudut jalan setelah mendaki Dogenzaka. Sejumalah club dan live houses dibangun disini. Mereka memenuhi tempat tersebut untuk berkumpul di malam hari. Kamu juga dapat menikmati berjalan dimalam hari dan ada beberapa bar kecil disana.

9. Spot Meeting "Moyaizo"


"Di depan Hachiko" adalah tempat pertemuan di Shibuya. "Moyaizo" terletak di di depan pintu keluar barat Stasiun Shibuya atau sisi berlawanan dari Hachiko. Karena banyak orang di depan Hachiko sulit menemukan orang yang ingin ditemui. 

10. Melihat lukisan Okamoto Taro


Ditengah jalan Stasiun Shibuya terdapat "Asuno Shinwa (Myth of Tommorow)" yang merupakan sebuah lukisan dinding dibuat oleh seniman yang mewakili Jepang, Okamoto Taro. Lukisan yang bermotif ini adalah tragedi atom dan hidrogen, memiliki ukuran 30 meter dan dapat dilihat secara gratis.

Source : Live Japan


#article #japan #shibuya #harajuku 

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »