Monggo Pinarak di Angkringan yang berada di Tokyo Jepang

1:23 PM
Indonesia memang memiliki berbagai macam budaya yang unik dan pastinya khas. Salah satu budaya yang unik tersebut adalah budaya makan di angkringan
Angkrian sendiri berasal dari bahasa jawa, angkring, yang artinya alat dan tempat jualan makanan dengan pikulan berbentuk melengkung ke atas. Nah, biasanya angkringan berada di pinggir jalan, menggunakan gerobak dorong, dan memiliki atap dari terpal plastik. 
Angkringan ini sangat khas di daerah-daerah seperti Solo, Yogayakarta, Surabaya dan daerah lainnya. 

Nah, baru-baru ini tengah viral kalau ada angkringan yang muncul di beberapa tempat Negeri Sakura alias Jepang. Kok bisa?

Ternyata, adanya angkringan tersebut merupakan sebuah proyek yang bernama "NOWHERE OASIS" di ajang Tokyo Festival 2019. 
Diinisiasi oleh seniman asal Jepang, Jun Kitazawa, proyek tesebut memiliki tujuan untuk memperkenalkan budaya makan angkringan Yogyakarta, ke masyarakat Jepang.
Ide dari proyek ini berangkat dari pengalamannya yang kini tinggal di Yogyakarta. Ia merasakan banyak perbedaan antara Jepang dan Indonesia, terutama pada masyarakatnya. 
Menurutnya, angkiran yang ia temukan di Yogyakarta adalah sebuah tempat yang bisa menenangkan. Di angkiran, masyarakat yang datang nggak cuma untuk makan, tapi masyarakat bisa melepas penat dengan ngobrol dengan sekitarnya. 
Dalam membangun proyek ini, Kitazawa nggak sendiri. Ia dibantu oleh komunitas-komunitas orang Indonesia yang tinggal di Jepang. 


Total ada empat angkiran yang tersebar dengan lokasi utamanya di Teater Tokyo Metropolitan. Sementara yang lainnya, berpindah-pindah tempat ke sekitar stasiun atau perkantoran. Menu makanan yang ditawarkan salah satunya dalah Nasi Kucing dengan lauk pauk seperti tempe, ikan dan berbagai macam sate. 

Melalui angkringannya tersebut, Kitazawa ingin menghadirkan suasana yang hangat antar kerabat saat makan bersama. 
"Angkringan mempertahankan karakter kota Yogyakarta melalui kedua sisinya: antara terlihat dan tak kasatmata; umum sekaligus tertutup." tulis Kitzawa dalam salah satu postingan di Instagramnya, @kitazawajun
(esp)

Source & All ImagesHai.grid

--------------

● WEBSITE: http://www.animevent.blogspot.com



#article #japan #japannews #japaninfo #news #tokyo #angkringan #traditionalfood #indonesia #nowhereoasis #figure #animefigure #figureanime #tokoanime #tokoanimejogja #tokofigurejogj#tokomainanjogja #shf #figma #nendoroid #revoltech #luffy #sasuke #figureshop #actionfigure #marvel #thousandsunny #gundam #modelkit #koleksi #kaosanime #figureanimemurah #figurejogja #vocaloid #dragonball #extaliahobbies

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »